Gula pasir juga memiliki banyak manfaat untuk kecantikan, pemanis dari tebu ini bisa digunakan untuk scrub, lulur, sampai wax. Tetapi tahukah Anda kalau gula pasir juga memiliki banyak kegunaan di rumah, selain untuk memasak, membuat kue dan minuman? Misalnya saja menghilangkan noda pakaian dan mengusir lebah.
Mau tahu manfaatnya? Simak tips dan trik yang dirangkum dari Shortlist berikut ini.
1. Membersihkan noda minyak di kulit
Noda oli, minyak tanah, atau cairan berminyak lainnya bisa dihilangkan dalam sekejap dengan gula pasir. Campur gula dan sabun cair dengan perbandingan yang sama, kemudian gosokkan pada permukaan kulit yang ternoda. Gula memiliki partikel yang cukup kasar, sehingga bisa menyingkirkan noda membandel yang tak bisa dihilangkan oleh sabun.
2. Mempercepat pertumbuhan rumput
Mau menghias halaman dengan petak-petak rumput hijau? Biasanya kamu butuh waktu sedikit lama sampai petak rumput menyatu sempurna. Tetapi dengan sedikit gula pasir, Anda tidak perlu menunggu lama.Campurkan gula pasir dengan tanah sebelum menanam rumput. Gula dapat merupakan makanan mikroba dalam tanah yang membantu pertumbuhan tanaman, termasuk rumput.
3. Bikin roti lebih awet
Menyimpan makanan yang dipanggang seperi roti bisa merepotkan. Pasalnya makanan seperti ini mudah busuk. Jadi opsi terbaik adalah menghabiskannya dalam satu hari.Tetapi hal ini bisa disiasati dengan gula pasir. Simpan roti dalam wadah kedap udara bersama beberapa gula pasir. Ini akan menghambat pertumbuhan jamur. Trik yang sama juga bisa diterapkan untuk menyimpan keju.
4. Menghilangkan noda bekas rumput
Kadang sehabis beraktivitas di halaman atau lapangan baju kita jadi ternoda bercak-bercak hijau. Jadinya perlu upaya ekstra untuk membersihkan. Untuk menyiasati hal ini, kamu tinggal mencampurkan setengah cangkir gula dan sedikit air. Aduk hingga menjadi pasta kental, kemudian oleskan pada noda hijau di celana atau rok. Diamkan selama 30 menit, kemudian cuci seperti biasa.Kenapa gula bisa menghilangkan noda bekas rumput dengan mudah? Sederhana, karena gula mengandung enzim yang bisa memecah pigmen klorofil pada rumput.
5. Bikin bunga potong bertahan lebih lama
Satu sendok makan gula saja bisa bikin bunga potong segar lebih lama. Setiap kali mengganti air di vas, tambahkan gula pasir. Dijamin bunga lebih awet dan tidak cepat layu.
6. Mengusir lebah
Tidak ingin acara piknik di luar berantakan karena gangguan lebah? Tinggal campurkan setengah cangkir gula dengan dua cangkir air dan rebus hingga mendidih. Tambahkan bubuk merica.Biarkan campuran tadi dingin, lalu tuang dalam mangkuk atau botol (tidak perlu ditutup). Tempatkan di titik yang cukup jauh dari tempat piknik kamu. Mangkuk berisi cairan gula ini berfungsi seperti kertas penangkap lalat. Aroma manisnya akan mengundang tawon untuk berkumpul. Kemudian mereka terperangkap dalam cairan lengket dan pedas tersebut.
Demikian tadi beberapa manfaat mengejutkan gula dalam kehidupan sehari-hari yang bisa bermanfaat untuk anda.
( sumber )