1. Israel
Menjamin keamanan Israel sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari politik luar negeri Amerika Serikat. Sebab itu negeri Yahudi tersebut setiap tahun tercatat sebagai yang paling banyak mengantongi dana bantuan militer AS, yakni sekitar 3,1 milyar Dollar AS atau 41 trilyun Rupiah. Israel juga menerima bantuan ekonomi tahunan terbesar dari AS dengan nilai yang sama.
2. Mesir
Sejak mengakui kedaulatan Israel, Mesir setiap tahun mendapat 1,3 milyar Dollar AS dana bantuan militer dari Amerika Serikat. Dari 1979 Hingga kini negeri Firaun itu telah mengantongi bantuan sebesar 19 milyar Dollar AS. Saat yang bersamaan Washington juga mengucurkan bantuan ekonomi sebesar 30 milyar Dollar AS.
3. Irak
Amerika Serikat berkepentingan menjaga stabilitas Irak dengan memperkuat militernya. Sebab itu negeri dua sungai tersebut mendapat bantuan sebesar 1,2 milyar Dollar AS per tahun yang berwujud kendaraan tempur, artileri berat dan berbagai jenis persenjataan konvensional lainnya. Saat yang bersamaan AS juga mengucurkan 350 juta Dollar AS buat militer Kurdi untuk perang melawan Islamic State
4. Yordania
Awalnya Yordania cuma mendapat 300 juta Dollar AS per tahun sebagai bantuan militer. Namun sejak Islamic State berkuasa, negeri yang menampung banyak pengungsi Suriah itu mendapat tambahan dana militer hingga 1 milyar Dollar AS per tahun. Yordania sejak tahun 1996 sudah menjadi salah satu sekutu terbesar NATO di Timur Tengah. Foto: Raja Abdullah II.
5. Pakistan
Militer Pakistan banyak mendapat uang ganti rugi dalam perang melawan teror melalui skema Coalition Supports Funds yang dibentuk Amerika Serikat. Tahun lalu Pakistan menerima bantuan sebesar 280 juta Dollar AS dalam bentuk persenjataan & pelatihan prajurit. Pakistan juga mendapat bantuan lain untuk memperkuat militernya. Total Islamabad menerima bantuan militer AS sebesar 1 milyar Dollar AS/ tahun
6. Libanon
Dibandingkan jiran Israel, Irak atau Mesir, bantuan militer buat Libanon tidak seberapa, kira-kira 75 juta Dollar AS. Tapi negeri kecil di tepi Laut Tengah itu bernilai strategis lantaran kedekatannya dengan Israel dan sebagai kekuatan pembanding terhadap milisi bersenjata Hizbullah. Tahun lalu AS misalnya mengirimkan 18 helikopter angkut Huey dan sejumlah kendaraan lapis baja buat Libanon
7. Filipina
Filipina adalah sekutu terbesar Amerika Serikat dalam konflik di Laut Cina Selatan. Selain memiliki pangkalan militer, AS juga rajin menggelar latihan gabungan dengan militer Filipina. Setiap tahun jiran Indonesia itu mendapat bantuan militer sebesar 50 juta Dollar AS dari Washington.
( sumber )